Follow us:

Liga Arab Kutuk Perebutan Wilayah Suriah Oleh Israel

Liga Arab telah mengeluarkan resolusi yang mengutuk pendudukan Israel atas zona penyangga di dalam wilayah Suriah.

Pada Jumat (13 Desember 2024), blok yang beranggotakan 22 negara itu mengatakan, negara-negara Arab meminta Dewan Keamanan PBB untuk mengadakan sesi mengenai praktik Israel terhadap Suriah. Press TV melaporkan.

Rinciannya dirilis oleh Kementerian Luar Negeri Mesir yang mengatakan, Liga Arab telah mengadakan pertemuan di Kairo untuk menyusun sikap Arab yang bersatu terhadap pendudukan Israel tersebut atas lebih banyak wilayah Suriah.

Blok tersebut juga meminta masyarakat internasional untuk memaksa Israel menarik diri dari Dataran Tinggi Golan yang diduduki.

Israel memulai upayanya untuk merebut lebih banyak wilayah Suriah pada Ahad (8 Desember 2024), setelah kelompok oposisi bersenjata yang dipimpin oleh Hayat Tahrir al-Sham (HTS) mengumumkan jatuhnya pemerintahan Presiden Bashar al-Assad setelah serangan cepat selama dua pekan.

Pasukan Israel segera merebut apa yang disebut zona penyangga, yang memisahkan Dataran Tinggi Golan yang diduduki dari wilayah Suriah lainnya, yang melanggar perjanjian pelepasan tahun 1974. Pasukan pendudukan telah memasuki beberapa kota di Quneitra, mengevakuasi penduduk secara paksa. (UYR/MINA)

Share This:
Tags: , ,

Leave Your Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright 2023, All Rights Reserved