Mesir Jadi Tuan Rumah Pertemuan Faksi-faksi Palestina Berikutnya
DARUSSALAM.ID, Kairo – Anggota Komite Eksekutif PLO Bassam Al-Salhi pada Senin (5/10) mengatakan, pimpinan faksi-faksi Palestina akan bertemu di Kairo dalam beberapa pekan ke depan.
“Ada pertemuan lain untuk semua faksi Palestina yang akan diadakan di Kairo,” kata Al-Salhi, Ketua Partai Al-Shaab, kepada Anadolu Agency.
Pada 3 September, pimpinan dari faksi Palestina mengadakan pertemuan di Beirut dan Ramallah, memutuskan untuk mengakhiri divisi internal Palestina, mengatur ulang Organisasi Pembebasan Palestina (PLO) dan memperluas perlawanan rakyat.
“Dengan segala hormat pada peran lain, termasuk peran Mesir, faksi Palestina akan menjadi pemain utama dalam menjalankan dialog dan menyelesaikannya,” ujarnya.
Dia juga mengatakan bahwa dialog yang sedang dilakukan antara Fatah dan faksi-faksi Palestina lainnya bertujuan untuk membahas mekanisme pelaksanaan hasil KTT Beirut.
“Langkah selanjutnya adalah mengadakan pertemuan komprehensif untuk semua faksi Palestina dan menyerukan kepada Presiden [Mahmoud Abbas] untuk mengeluarkan keputusan pemilihan,” pungkasnya. (HUD/Minanews.net)
Copyright 2023, All Rights Reserved
Leave Your Comments